Beranda

KADER JUMANTIK SIAP CEGAH DEMAM BERDARAH

MADIUN – Pencegahan nyamuk Demam Berdarah dengan fogging (penyemprotan) saja tidak cukup. “Jentik nyamuk hanya bisa dibasmi dengan cara memutus rantai penularan dengan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) Demam Berdarah Dengue yakni 3 M Plus melalui Gerakan Pemberdayaan Masyarakat”. Itulah pesan Camat Manguharjo yang disampaikan oleh ROMADHON, SH. Sekretaris Kecamatan Manguharjo ketika memimpin Apel Bersama Gerakan Massal Sebelum Masa Penularan Demam Berdarah Dengue ( GM-SMP DBD) PUSKESMAS Manguharjo.

Apel bersama yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 30 Oktober 2017 di Aula Gedung Kecamatan Manguharjo ini sendiri merupakan gerakan pemberantasan sarang nyamuk yang dilakukan secara serentak oleh masyarakat untuk mencegah penularan penyakit DBD yang diikuti oleh Kader Jumantik RT di Wilayah Puskesmas Manguharjo.

Foto-foto terkait :